Selasa, 13 Januari 2009

My Office Brainware

Secara garis besar, komputer terdiri dari 3 (tiga) unsur penyusun, antara lain:
  1. Hardware / Perangkat Keras adalah bentuk fisik komputer itu sendiri, antara lain CPU, Monitor, Keyboard, Printer dll.
  2. Software / Perangkat Lunak adalah sistem yang nantinya akan di-install dan bekerja di perangkat fisik komputer tersebut, misalnya Windows, Linux, Ms. Word, Photoshop, Corel dsb.
  3. Brainware adalah Sumber Daya Manusia pengguna komputer itu sendiri.
Semakin canggih hardware maupun software, maka SDM juga harus semakin canggih pula. Mungkin hardware sudah kelas I dan software juga tidak kalah maju, namun bila tidak ditunjang dengan brainware yang memadai, maka jelas fungsi komputer tidak akan maksimal.

Brainware ialah manusia yang mengoperasikan komputer,tindakan dlm pengoperasian komputer terbagi menjadi beberapa bagian yaitu:

  1. EDP(Elektronik Data Procasing)Maneger ialah merupakan tenaga pelaksana yang bertanggung jawab atas lancarnya aktivitas pada departemen pengolah data.
  2. TEKNISI ialah Merupakan tenaga pelaksana yang menjaga kelangsungan /troble shooting dan sedikit mengerti tentang paket-paket program baru yang beredar sesuai dengan perkembangan teknologi komputer.
  3. OPERATOR ialah Tenaga pelaksana yang menjalankan komputer sesuai dengan system yang telah dibuat mulai dari menghidupkan komputer, mengoperasikan dan matikan kembali komputer.

Teknologi terus berkembang, inovasi baru senantiasa dilahirkan, metode pengambilan keputusan pun juga semakin diperbaharui untuk mencapai produktivitas, efisiensi, dan efektivitas operasional yang lebih baik. Semua perubahan ini bergulir dengan kecepatan tinggi. Di era informasi dengan persaingan superkompetitif, instansi yang kemampuan SDMnya hanya diperbaiki sejalan dengan kemajuan teknologi, akan berjalan di tempat.
Apalagi jika instansi sama sekali tidak mengusahakan adanya pembelajaran yang berkelanjutan bagi para karyawan (yang pasti, instansi seperti ini akan dengan cepat tertinggal, karena teknologi yang sudah ketinggalan zaman, cara-cara pelayanan yang sudah tidak tepat).


Kita semua tau bahwa software akan mengalami perubahan (update) guna memcapai titik yang diharapkan. Lain halnya dengan Brainware, ketika sebuah chip ( IQ ; Kecerdasan Intelektual, EQ ; Kecerdasan Emosi, dan SQ ; Kecerdasan Spiritual) ditanamkan ke otak kita, sebuah kejadian yang luar biasa akan terpatri di diri kita. Software perlu update untuk mengikuti perkembangan jaman begitu pula dengan brainware. Tanpa mengasah ketiga komponen diatas sangat mustahil bagi brainware untuk berbuat kemaslatahan di bumi ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar